Masyarakat Desa Dadeko Mendapat Sejumlah Bantuan Dari Posko Induk BPBD Luwu.

Luwu-dinamisnews.com

Banjir yang dan tanah Longsor yang menerjang sejumlah desa di kabupaten Luwu pada jumat 03 Mei 2024 sangatlah luar biasa, hingga bencana alam tersebut menelan puluhan jiwa yang meninggal.

Bantuan kemanusiaan untuk meringankan beban warga terdampak banjir datang dari sejumlah kabupaten, dan dari segala ormas organda dan kelompok masyarakat lainnya sampai instansi pemerintah.

 

Salah satu desa terdampak bencana banjir baru-baru ini mendapat bantuan dari pemerintah setempat adalah Desa Dadeko, Kecamatan Larompong Selatan Mendapat Bantuan Dampak Bencana Alam Dari Posko Induk BPBD Tribun Lapangan Sepak Bola Belopa.

Dikutip dari media gerbongnews.com Kepala Desa Dadeko Arief Rahman mengatakan, bahwa didesa kami telah terdampak bencana alam dan 218 Rumah Warga terkena dampaknya. Jelasnya Kamis, 09 Mei 2024.

“Adapun bantuan dampak bencana alam yang baru kami terima dari BPBD Posko Induk Tribun Lapangan Sepak Bola Belopa sejak senin, 06 Mei 2024 itu sebanyak 50 kantongan geresek yang berisi didalamnya Mie Gelas, Roti, Biskuit, Indomie, dan Popo” Ungkap kades.

Lebih jauh kades dadeko juga mengungkapkan bahwa di hari rabu, 07 Mei 2024 bantuan dampak bencana masuk lagi berupa beras sebanyak 50 zak, dalam satu zak berisi beras 10 kg, dan sementara di kemas untuk dibagikan ke penerima manfaat.

Di tambahkannya, bahwa Jumlah kerugian akibat dampak bencana untuk harta benda tidak bergerak berupa lahan Empang sebanyak 117 Hektar, dan Persawahan sebanyak 195 Hektar.

“Empang sudah hampir dipanen Ikannya semua terbawah arus air, sedangkan persawahan sudah hampir dipananen semua hanyut terbawa air dan kerugian secara keseluruhan ditaksir sekitar 250 Juta Rupiah” Tambah kades.

Dirinya (kades Red) mengungkapkan bahwa Desa Dadeko diapit dua sungai besar, diantaranya sungai temboe dan sungai sampano, Jadi memang agak rawan dampak bencana. Tutupnya (Red)

banner 468x60

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *