Sosialisasi Nilai-Nilai Kebangsaan, Andi Hatta Marakarma: Ramadhan Menguatkan Nilai-nilai Kebangsaan dan Keagamaan.

Palopo-dinamisnews.id
Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Hatta Marakarma, menggelar Sosialisasi Nilai-nilai Kebangsaan di rangkaikan dengan Tausiah Ramadhan oleh Ustad Talmiadi Ahmad, bertempat di Hotel Horas, Mungkajang, pada Sabtu sore. (17/4/2021)

Kegiatan tersebut diagendakan oleh DPRD Sulsel berkerjasama dengan Pemprov Sulsel. Mengambil tema ‘Ramadhan Menguatkan Nilai-nilai Kebangsaan dan Keagamaan.

Dalam sambutanya, Andi Hatta Marakarma, menjelaskan kegiatan sosialisasi tersebut merupakan program wajib bagi anggota DPRD Sulwesi Selatan.

“Sebagai wakil Rakyat, dituntut untuk kembali ke Dapil masing-masing dengan upaya mensosialisasikan Nilai-nilai kebangsaan agar bisa kembali di ingatkan utamanya dibidang keagamaan.” Ucapnya

Dirinya Juga bersyukur dengan kegiatan seperti ini, bisa memperkuat silaturahminya dengan Masyarakat utamanya di Daerah Pilih itu Sendiri.

“Saya juga bersyukur dengan kegiatan ini kita bisa bersilaturahmi dan saling mengenal satu sama lain apa lagi mengingat ini adalah momentum yang sangat baik dalam bulan suci Ramadhan.” Tambanya

Selanjutnya Andi Hatta Marakarma juga menyampaikan Tugas yang perlu di Jalankan oleh Anggota DPRD Sulawesi Selatan.

“Jadi ada beberapa tugas yang perlu dijalankan yang pertama adalah Reses yang berfungsi mendengar aspirasi dari masyarakat, kemudian sosialisasi peraturan daerah, serta kunjungan dapil untuk mengecek pembangunan di tiap-tiap wilayah.” Lanjut Andi Hatta Marakarma

Dalam Kegiatan Tersebut hadir Juga salah satu Muballig Kota Palopo, yaitu Ustad Talmiadi Ahmad yang bertugas menyampaikan pesan-pesan dakwa berkaitan dengan Nilai-Nilai kebangsaan.

“Kegiatan Sosialisasi Nilai kebangsaan ini sangat penting, karena meliputi; Nilai Religiusitas, Nilai Kemanusiaan, Nilai Produktivitas, Nilai Keseimbangan, Nilai Demokrasi, Nilai Kesamaan Derajat dan Nilai Taat Hukum, Sehingga generasi muda mampu mengintegrasikan Nilai Kebangsaan dan Nilai Keagamaan.” Ucap Talmiadi

Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan berbuka puasa bersama dengan sejumlah anak yatim piatu dari berbagai panti asuhan di Kota Palopo. (Arzad)

banner 468x60

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *